Daftar Harga Tanaman Hias Pohon Palem Terbaru

Daftar Harga Tanaman Hias Pohon Palem Terbaru - Palem yang tergolong pada jenis tanaman hias ini merupakan tumbuhan kelompok palma dari suku pinang-pinangan atau dengan nama latin Arecaceae.

Beragam jenis sebetulnya palem ini, untuk di kawasan hutan sendiri tanaman palem ini tumbuh dengan liar. Seperti telah disebutkan diatas, tanaman hias pohon palem ini banyak jenisnya dan mereka dapat hidup di daerah tropis maupun sub-tropis, dapat tumbuh di dataran tinggi maupun dataran rendah.
Banyak para pecinta tanaman hias yang sengaja membudidayakan pohon palem, selain karena keindahannya, kemudahan dalam hal pemeliharaanya pun menjadikan alasan mereka menyukai tanaman ini.

harga palem bambu, harga palem raja, harga palem kenari, harga palem kenari silver, harga palem merah, harga palem putri, harga palem bismarkia silver, harga palem sadeng

Harga Tanaman Hias Pohon Palem


Adapun klasifikasi ilmiah pohon palem yaitu:
  • Divisi: Spermatophyta
  • Sub Divisi: Angiospermae
  • Kelas: Monocotyledonae
  • Keluarga: Aracaceae (Palmaceae)
  • Genus: Archontophonix, Mascarena, Cyrtostachys, Roystonea
  • Spesies: Ravenea sp. (palem putri); Mascarena lagenicaulis atau Hyophorbe lagenicaulis (palem botol), Cyrtostachys lakka (palem merah), dan Roystonea sp. (palem raja).

Ciri pohon palem:
  • Akar dengan bentuk serabut tumbuh dari pangkal batang
  • Batang yang beruas serta tidak memiliki kambium sejati
  • Batang yang tumbuh tegak ke atas
  • Biji buah muda berkarakter lembek/cair. semakin menua biji menjadi keras
  • Buah terlapis oleh sabut
  • Bunga mayang
  • Memiliki daun yang majemuk
  • Memiliki pelapah yang membungkus atau melapisi batang
Bagi yang tertarik untuk menanam pohon palem, berikut ini penulis menyediakan kisaran daftar harga tanaman hias pohon palem terbaru:
No.
Nama Palem Dengan Ukuran Tinggi Meter Daun (MD)
Harga
1palem bambu komodoria 1,2 MDRp.100.000
2palem bambu komodoria 1,5 MDRp.150.000
3palem ekor tupai 2 MDRp.150.000
4palem ekor tupai 2,5 - 3 MDRp.300.000
5palem kuning 1,2 MDRp.90.000
6palem kuning 1,5 MDRp.130.000
7palem merah 2 MDRp.500.000
8palem putri 2 MDRp.150.000
9palem putri 2,5 - 3 MDRp.300.000
10palem sadeng 3,5 MDRp.1.500.000
11palem sikas 0,5 MDRp.250.000
12palem sikas 1,2 MDRp.800.000
13palem sikas 1,4 MDRp.1.000.000

Demikian lah harga pohon palem yang dapat kami informasikan untuk saat ini. Terima kasih semoga bermanfaat.

Subscribe to receive free email updates: